isupublis.id– Dalam rangka hari raya Idul Adha 1446 H di Kabupaten Aceh Jaya sejumlah intansi,dinas pemerintah dan desa-desa dari berbagai kecamatan berpartisipasi dalam penyembelihan hewan kurban untuk dibagikan kepada masyarakat yang menjadi penerima.
Pada setiap tahun saat hari raya Idul Adha di Kabupaten Aceh Jaya biasanya banyak intansi kepemerintahan melakukan penyembelihan namun berbeda pada lebaran kali ini terjadi kekosongan dan hanya satu dinas saja nyakni dinas Arsip dengan iklas menyerah hewan kurban.
Hal itu sebagai mana dikatakan oleh Fajri Kadis Syariat Islam saat kegiatan seremonial pawai takbir keliling yang berpusat dikantor bupati Aceh jaya, kamis malam 6/6/2025.
Ia menyebutkan, pada kali ini cuma ada satu intansi yang ful ikut lakukan penyembelihan hewan sementara dinas intansi lainnya tidak ada konfirmasi tetapi ada juga beberapa kadis bergabung melakukan penyembelihan sebagai mana yang sering dilakukan setiap tahun saat hari raya idul adha di Aceh Jaya.
” Pada lebaran hari raya idul adha cuma satu dinas yang ada data penyembelihan hewan kurban sedangkan intansi dinas lainnya kosong namun sebagian kadis lakukan bergabung capai 8 ekor,”ucapnya.
Sementara itu Kepala Dinas Pertanian Aceh Jaya, drh. Dailami, menyampaikan bahwa hingga awal Juni ini, total hewan yang terdata untuk kurban berjumlah 366 ekor, yang terdiri dari sapi jantan, kerbau jantan dan kambing.
“Untuk sapi jantan ada sebanyak 280 ekor, sedangkan kerbau jantan tercatat sebanyak 7 ekor dan kambing sebanyak 79 ekor. Data ini merupakan hasil rekapitulasi dari seluruh kecamatan yang ada di Aceh Jaya, di mana semua kecamatan akan melakukan penyembelihan menjelang meugang,” jelasnya,
Dailami menegaskan bahwa pihaknya akan melakukan pengecekan kesehatan hewan secara langsung di lapangan untuk memastikan seluruh hewan kurban dalam kondisi sehat dan layak konsumsi. Pemeriksaan ini akan dilakukan oleh petugas kesehatan hewan yang telah disiagakan di setiap kecamatan.()
Komentar